Art-Wess2

Kumpulan Artikel Sehat Islami, Kesehatan Herbal dan Artikel Kesehatan Umum


Cacing Lumbricus Rubellus Obati Berbagai Penyakit


Cacing tanah jenis Lumbricus Rubellus adalah cacing tanah yang tergolong dalam kelompok binatang avertebrata (tidak bertulang belakang) yang hidupnya di tanah yang gembur dan lembab. Cacing ini adalah salah satu jenis cacing yang termasuk dalam kelompok cacing epigeic.

Cacing tanah menyimpan banyak khasiat. Kenyataannya, banyak orang yang mengkonsumsinya untuk menyembuhkan beberapa penyakit, tanpa efek samping.
Menurut para ahli cacing Lumbricus Rubellus mengandung kadar protein sangat tinggi sekitar 76%.Kadar ini lebih tinggi dibandingkan daging mamalia (65%) atau ikan (50%).

Beberapa penelitian telah membuktikan adanya daya antibakteri dari protein hasil ekstrasi cacing tanah yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri gram negatif Escherichia coli, Shigella dysenterica, Staphylococcus aureus dan Salmonella thyp
Dari berbagai sumber para ahli dan pakar cacing mengatakan bahwa banyak sekali manfaat dan khasiat dari cacing tanah ini . Diantaranya untuk :
Sembuhkan Typus
Menurunkan kadar kolesterol
Meningkatkan daya tahan tubuh
Menurunkan tekanan darah tinggi
Meningkatkan nafsu makan
Mengobati infeksi saluran pencernaan seperti typus, disentri, diare, serta gangguan perut lainnya seperti maag
Mengobati penyakit infeksi saluran pernapasan seperti: batuk, asma, influenza, bronchitis dan TBC
Mengurangi pegal-pegal akibat keletihan maupun akibat reumatik
Menurunkan kadar gula darah penderita diabetes
Mengobati wasir, exim, alergi, luka dan sakit gigi. (diolah dari beberapa sumber).
READ MORE...

Teh Hijau Menghancurkan BATU EMPEDU dan Cegah KANKER


Hasil dari suatu penelitian yang dilakukan di Cina mengindikasikan bahwa minum teh secara rutin dapat menekan risiko terjadinya batu empedu dan kanker,khususnya yang biasa terjadi pada wanita.

Batu empedu, lebih banyak terjadi pada pasien wanita dan biasanya berhubungan dengan kegemukan, terjadi pada duktus yang mengirimkan empedu dari hati ke usus besar. Jika batu tersebut menghambat pintu masuk dari kantung empedu, hal tersebut dapat menyebabkan rasa tidak enak dan nyeri, lokasinya di bawah tulang rusuk sisi kanan dari abdomen. Untuk kejadian ini, tindakan yang biasa dilakukan adalah mengangkat kantung empedu atau disebut kolesistektomi, meski keberadaannya sangat dibutuhkan. Namun komplikasi serius dari adanya batu empedu tersebut sering kali tidak terdeteksi.

Kanker saluran empedu jarang, namun bila terjadi berisiko sangat fatal, Dr. Ann W. Hsing, dari National Cancer Institute, Bethesda, Maryland dan timnya menulis dalam International Journal of Cancer.

Batu empedu tersebut dapat merupakan faktor penyebab terjadinya kanker pada saluran empedu yang sering tidak jelas definisinya. Beberapa penelitian menyimpulkan bahwa mengkonsumsi teh, terutama green tea (teh hijau) dapat melindungi berbagai macam jenis kanker.

Dalam penelitian terbarunya, para ahli mempelajari pengaruh teh terhadap risiko terjadinya kanker saluran empedu dan batu empedu. Dalam penelitiannya mereka melibatkan 627 pasien yang menderita kanker saluran empedu, 1.037 dengan batu empedu dan 959 sebagai kontrol.

Berbagai data tentang demografi, kesehatan dan faktor makanan serta kebiasaan minum teh dipelajari. Untuk kebiasaan minum teh, mereka yang dinilai adalah yang rutin mengkonsumsi teh minimal satu cangkir sehari selama 6 bulan. Dari 959 kelompok kontrol, 394 (41%) adalah meminum teh.

Hasil yang mereka temukan, adalah wanita yang rutin mengkonsumsi 1 cangkir teh dalam sehari selama 6 bulan, terjadi penurunan risiko alami batu empedu sebanyak 27%, kanker kandung empedu sebanyak 44% dan kanker saluran empedu sebanyak 35%. Pada pria efek teh juga tampaknya tidak jauh berbeda.

Tentunya bahan kimia yang terdapat pada teh yang memiliki khasiat mencegah pertumbuhan yang abnormal dari sel dan memiliki kemampuan anti inflamasi sehingga dapat menekan risiko terjadinya penyakit traktus biliaris, Hsing's team menjelaskan.
(idionline/Kalbefarma).
READ MORE...

Bahaya Nyalakan Lampu Ketika TIDUR


Anak-anak yangg tidur dengan lampu menyala beresiko mengidap leukemia.Para ilmuwan menemukan bahwa tubuh perlu suasana gelap dalam menghasilkan zat kimia pelawan kanker. Bahkan ketika menyalakan lampu toilet, begadang, bepergian melintas zona waktu, lampu-lampu jalanan dapat menghentikan produksi zat melatonin.

Tubuh memerlukan zat kimia untuk mencegah kerusakan DNA dan ketiadaan zat melatonin tersebut akan menghentikan asam lemak menjadi tumor dan mencegah pertumbuhannya.

Prof. Russle Reiter dari Texas University yang memimpin penelitian tersebut mengatakan “Sekali Anda tidur dan tidak mematikan lampu selama 1 menit. Otak Anda segera mendeteksi bahwa lampu menyala seharian dan produksi zat melatonin menurun”.

Jumlah anak-anak pengidap leukimia naik menjadi dua kali lipat dalam kurun 40 tahun terakhir. Sekitar 500 anak muda dibawah 15 tahun didiagnosa menderita penyakit ini pertahun dan sekitar 100 orang meninggal.

Sebuah konferensi tentang anak penderita leukimia diadakan di London menyatakan bahwa orang menderita kanker akibat terlalu lama memakai lampu waktu tidur dimalam hari dibanding dengan yang tidak pernah memakai lampu waktu tidur.

Hal ini menekan produksi melatonin dimana normalnya terjadi antara jam 9 malam s/d jam 8 pagi. Penelitian terdahulu telah menunjukkan bahwa orang-orang yang paling mudah terserang adalah para pekerja shift yang memiliki resiko terkena kanker payudara.

Pada kenyataannya, Orang-orang buta tidak rentan terhadap melatonin memiliki resiko yang lebih rendah mengidap kanker. Maka para orang tua disarankan utk menggunakan bola lampu yang suram berwarna merah atau kuning jika anak-anaknya takut pada kegelapan.
READ MORE...

9 Herbal Untuk Awet Muda


Beragam bahan alami berkhasiat dapat membantu memelihara penampilan Anda tetap awet muda dan sehat. Beragam herbal itu contohnya kunyit, jeruk nipis, mentimun, sirih, pegagan, sambiloto, jahe, lidah buaya, dan kencur.

Keinginan untuk tetap tampil muda dan sehat sudah muncul sejak berabad-abad lampau. Buktinya, orang Mesir rela berendam dalam lumpur karena yakin hal itu dapat mengencangkan kulit. Di dalam negeri, air pancuran atau air terjun juga sering dimaknai sebagai sarana awet muda.

Minat kuat untuk tetap muda di sisi lain sering kali tidak dilandasi oleh pengetahuan yang cukup sehingga banyak orang salah jalan. Kondisi itu membuat orang memilih cara atau terapi yang berisiko, meski memberikan dampak cepat atau instan.

Tawaran yang relatif murah dengan risiko sangat minimal adalah dengan memanfaatkan khasiat beragam bahan alami, apalagi sejatinya negeri kita ini kaya tanaman yang secara turun-termurun dimanfaatkan untuk memelihara kemudaan.

Muda luar dalam
Dr Michael dari Herbacure menyebutkan beberapa jenis bahan alami yang dapat dimanfaatkan agar tampak awet muda luar dan dalam. Herbal untuk menghaluskan dan mengencangkan kulit adalah yang banyak mengandung antioksidan alami dan astringen (mengecilkan pori).

Bahan itu di antaranya kunyit (Curcuma domestica), jeruk nipis (Citrus aurantifolia), mentimun (Cucumis sativus), lidah buaya (Aloe vera), dan sirih (Piper betle). Adapun herbal yang dapat bereaksi dalam tubuh agar kulit tampak segar, daya tahan tubuh lebih baik serta tidak lekas pikun, di antaranya pegagan (Centella asiatica), sambiloto (Andrographis paniculata), jahe (Zingiber officinale), dan kencur (Kaemferia galanga).

Beberapa indikator awet muda antara lain kulit segar, elastisitas terjaga, tidak banyak flek hitam akibat paparan sinar matahari, bersih, dan bersinar. Selain itu, rambut sehat, lebat, dan tidak banyak uban. Tak kalah penting, fisik dan pikiran terjaga alias tetap fit dan tidak cepat pikun.

Sirih, percantik kulit
Dari berbagai penelitian diketahui bahwa sirih mengandung arecoline di seluruh bagian tanaman. Zat ini bermanfaat merangsang saraf pusat dan daya pikir guna menekan risiko kepikunan. Daunnya mengandung eugenol yang bersifat analgesik (pereda nyeri).

Secara tradisonal daun sirih dikenal efektif mengatasi keputihan dan bau badan. Kandungan minyak atsirinya, antara lain chavicol dan betlephenol, memiliki daya antijamur, antioksidasi, dan antikuman. Tumbuk 4-6 lembar daun sirih segar yang telah bersih sampai halus, lalu gunakan sebagai bedak kompres agar kulit tetap sehat, bersih, dan segar.

Timun, penghalus wajah
Sayuran ini jadi favorit untuk merawat kesegaran kulit wajah. Mentimun kaya akan silikon dan fluorin, serta rendah kalori. Sifatnya yang dingin dan menyegarkan terasa nyaman di kulit. Tak heran, produsen kosmetik menjadikannya sebagai bahan dasar produknya.

Timun mentah mengandung saponin, flavonoid, dan polifenol. Biji timun mengandung banyak vitamin E yang berkhasiat menghambat proses penuaan dan menghapus keriput. Selain dijus, timun juga dapat dijadikan pasta atau cukup diiris lalu ditempelkan di kulit wajah.

Ambil 2-3 buah timun ukuran sedang lalu diparut. Tempelkan parutan timun ke wajah. Sebaiknya lakukan sehari sekali. Cara ini mampu mengurangi kerutan sekaligus membuat wajah segar dan awet muda.

Lidah buaya, peremaja sel
Lidah buaya mengandung saponin yang bersifat antikuman serta senyawa antrakuinon dan kuinon sebagai antibiotika dan penghilang rasa sakit. la juga merangsang pertumbuhan sel baru pada kulit. Kemampuan ini yang disebut rahasia awet muda.

Gel lidah buaya mengandung lignin yang mampu menembus dan meresap ke dalam kulit. Gel ini menahan hilangnya cairan tubuh dari permukaan kulit, sehingga wajah terlihat segar berseri.

Lidah buaya juga memiliki kemampuan antijamur, antibakteri, antiinflamasi, dan regenerasi sel, selain menurunkan kadar gula darah pada pengidap diabetes, mengatasi gangguan hati, serta menstimulasi kekebalan tubuh terhadap serangan kanker.

Jahe, pemelihara pencernaan
Jahe merupakan bahan alami paling populer. Hampir setiap orang kenal wedang jahe, ronde, bandrek, atau esteemje alias susu-telur-madu-jahe untuk membuat badan lebih hangat.

Khasiat ini memang yang paling terkenal yang dimiliki jahe. Sebenarnya masih banyak khasiat jahe, seperti untuk menyembuhkan batuk kering dan radang tenggorokan, serta sebagai tonikum.

Selain itu, jahe juga menambah nafsu makan dengan merangsang selaput lendir perut besar dan usus. Khasiat inilah sebenarnya yang membantu seseorang jadi terlihat awet muda dari dalam. Dengan terpeliharanya usus, berarti metabolisme juga berjalan dengan baik.

Pemanfaatan jahe relatif gampang karena cukup diseduh air panas atau direbus, atau serbuknya dijadikan tambahan untuk membuat berbagai bahan pangan seperti kue.

Jeruk nipis, penghalau keriput
Jeruk nipis mengandung sitrat tinggi, bahkan 10 kali lebih besar dibandingkan dengan kandungan sitrat pada jeruk keprok atau enam kali jeruk manis. Kandungan sitratnya mencapai 55,6 gram per kilogram. Kandungan asam sitrat inilah yang sering dimanfaatkan dalam dunia kecantikan untuk perawatan kulit dan rambut.
Selain itu, kandungan vitamin C-nya yang tinggi membuat buah ini pantas dipakai dalam ramuan awet muda. Berbagai penelitian membuktikan bahwa vitamin C merupakan salah satu antioksidan yang dapat menangkal terjadinya keriput atau kulit kusam.

Cara pemanfaatan buah ini relatif mudah. Cukup dengan mengoleskan bagian dalam buah yang sudah dibelah ke kulit muka atau menggunakannya sebagai campuran masker.

Sambiloto, penghambat penuaan
Kandungan andrografin, androfolit (zat pahit), dan panikulin dalam sambiloto merupakan antibiotika alami. Zat ini membantu tubuh dari dalam untuk mengurangi risiko penuaan kulit dan menjaga fungsi organ tubuh dari efek radikal bebas.

Ekstrak sambiloto mampu meningkatkan pertahanan tubuh terhadap infeksi yang menurunkan kualitas organ dalam tubuh, termasuk jaringan kulit. Biasanya, bahan ini dimanfaatkan dalam bentuk kering atau ekstrak daun, batang, akar, dan bunga agar tahan lama.

Kunyit bikin berseri
Kandungan kimia dari rimpang kunyit di antaranya minyak atsiri sebanyak 6 persen, zat warna kuning yang disebut kurkuminoid 5 persen (meliputi kurkumin 50-60 persen, monodesmetoksikurkumin, dan bidesmetoksikurkumin), protein, fosfor, kalium, besi, dan vitamin C.

Kunyit biasa dimanfaatkan sebagai jamu bersama asam atau dalam bentuk serbuk (kapsul). Kunyit juga sering digunakan wanita untuk memperlancar haid dan meringankan nyeri haid dan gangguan menopause.

Untuk menjaga kesehatan dan kecantikan, selain dengan asam, kunyit juga bisa dicampur kulit delima putih dan sidowayah. Kunyit bekerja dari dalam tubuh untuk membuat kulit tampak lebih berseri.

Pegagan, pereda stres
Sebagai tanaman berkhasiat obat, pegagan dimanfaatkan terutama oleh masyarakat India, Pakistan, Malaysia, dan sebagian Eropa Timur sejak ribuan tahun lalu. Ia dipercaya bisa meningkatkan ketahanan tubuh (panjang umur), membersihkan darah, dan memperlancar air seni. Saat ini sudah dimanfaatkan sebagai tonik untuk memperkuat dan meningkatkan daya tahan otak dan saraf. Tanaman ini juga digunakan secara oral maupun topikal untuk meningkatkan sirkulasi darah pada lengan dan kaki.

Selain meningkatkan daya ingat, mental, dan stamina tubuh, pegagan bisa membantu menyeimbangkan tingkat energi serta menurunkan gejala stres dan depresi. Kondisi stres ini bisa membuat tubuh cepat tua.

Pemanfaatan tanaman ini relatif mudah, yakni mengonsumsinya langsung sebagai lalapan atau dibuat sayur. Meski bukan sepenuhnya karena konsumsinya, banyak orang percaya pegagan potensial dikembangkan sebagai pemelihara kesehatan dan kemudaan.

Kencur, pelangsing alami
Kencur memiliki kandungan minyak atsiri (borneol, kamfer, sineol, etilalkohol) sehingga dapat dimanfaatkan sebagai peluruh dahak atau pembersih tenggorokan, menghilangkan lendir yang menyumpat hidung, menghangatkan badan, sebagai pelangsing, membantu mengeluarkan gas dari perut, dan baik untuk menangkal radikal bebas sebagai salah satu penyebab penuaan dini.

Umumnya sebagai ramuan awet muda, kencur bisa dimanfaatkan sebagai bahan baku minuman beras kencur atau beras cikur (dalam bahasa Sunda). Karena rasanya agak getir, Anda disarankan untuk menambahkan gula aren yang harum.(kompas.com)
READ MORE...

5 JENIS MAKANAN BIKIN LELAKI JADI SUPER


Memilih makanan yang khusus berkaitan dengan kesehatan lelaki. Tomat dan bawang misalnya, diklaim sangat bagus untuk menjaga kesehatan prostat. Berikut lima makanan super yang bisa membantu Anda memperbaiki kesehatan.

Saus tomat
Lelaki yang mengonsumsi banyak tomat, saus tomat atau pizza dilapisi saus tomat, menurut peneliti dari Harvard, sudah melakukan tindakan pencegahan kanker prostat. Peneliti dari Harvard mempelajari kebiasaan makan dari 47.000 lelaki yang bekerja sebagai praktisi kesehatan.

Mereka menemukan, lelaki yang makan saus tomat dua hingga empat kali per minggu berisiko 35 persen lebih rendah mengalami kanker prostat dibandingkan lelaki yang tidak mengonsumsi saus tomat. Manfaat perlindungan ini, terang peneliti, berasal dari kandungan lycopene dalam tomat.

Akan tetapi, menurut temuan peneliti, jus tomat tidak memberikan perlindungan yang sama. Berdasarkan temuan studi lain, lycopene sebaiknya dimasak dengan lemak untuk meningkatkan penyerapan. Jadi, pizza bisa menjadi pilihan yang baik.

Kerang
Kerang diyakini bagus untuk meningkatkan gairah seksual. Dan keyakinan ini didukung juga oleh temuan ilmiah. Dua hingga tiga kerang saja bisa memenuhi jumlah anjuran seng harian. Seng merupakan mineral yang sangat penting untuk menjaga fungsi sistem reproduksi lelaki. Para pakar berbeda pendapat mengenai laporan bahwa jumlah sperma telah menurun selama 50 tahun terakhir dan faktor lingkungan merupakan pemicunya.

Kekurangan nutrisi dinyatakan sebagai pemicu kasus rendahnya kadar testosteron. Dan memenuhi asupan besi kadang-kadang bisa mengatasi masalah ini (11 mg per hari untuk lelaki, lebih dari 40 mg bisa menimbulkan risiko). Dalam sebuah percobaan, 22 lelaki dengan kadar testosteron dan jumlah sperma rendah diberikan seng setiap hari selama 45 hingga 50 hari. Hasil menunjukkan, kadar testosteron dan jumlah sperma mereka meningkat.

Brokoli
Sebuah studi dari Harvard menemukan bahwa cruciferous vegetables, seperti brokoli, bisa mencegah kanker kandung kemih. Para peneliti menganalisis diet dari 50.000 lelaki dan menemukan, partisipan yang makan lima takar atau lebih sayran ini per minggu berisiko 50 persen lebih rendah mengalami kanker kandung kemih dalam waktu 10 tahun dibandingkan lelaki yang jarang mengonsumsi. Brokoli dan kol dinyatakan memberikan perlindungan paling kuat.

Selai kacang
Untuk menjaga kesehatan hati, jangan lupa melapisi roti Anda dengan selai kacang. Penyakit jantung merupakan penyebab kematian utama lelaki dan perempuan. Peneliti dari Pennsylvania State University membandingkan efek penurun kolesterol dari American Heart Association’s Step II Diet dengan diet yang mengandung lemak (dari kacang) yang lebih tinggi. Rencana diet AHA melibatkan lebih banyak karbohidrat. Sedang diet berbahan dasar kacang terdiri dari 36 persen lemak.

Setelah 24 hari, kedua tipe diet terlihat menurunkan kadar kolesterol jahat LDL. Tapi, diet barbahan dasar kacang juga menyebabkan penurunan lemak (trigliserida) dan tidak menurunkan kadar kolesterol baik HDL. Sedang diet AHA meningkatkan kadar trigliserida dan menurunkan kadar HDL.

“Selai kacang mempunyai kandungan lemak sedikit lebih tinggi,” tutur pemimpin studi Penny Kris-Etherton, PhD, seperti dikutip situs rd.com.”Tapi, jenis lemak di dalamnya bagus untuk Anda, lemak tunggal tidak jenuh,” Para peneliti, terang Etherton, telah memperkirakan bahwa diet kacang lebih bisa mengurangi risiko penyakit jantung dibandingkan diet AHA. Akan tetapi, perhatikan jumlah konsumsi karena selai kacang tinggi kalori.

Semangka
Penelitian menunjukkan bahwa makanan kaya kalsium bisa mengurangi risiko hipertensi dan stroke. Bukti yang ada begitu meyakinkan sehingga Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika (FDA) mengijinkan label makanan yang menyertakan klaim hubungan antara makanan kaya kalium dan tekanan darah.

“Belum ada anjuran kalium yang jelas. Tapi target yang baik adalah sekitar 2000 miligram atau lebih sehari,” terang Kathleen Cappellano dari Tufts University di Boston. Dan semangka, terang Cappellano, merupakan pilihan makanan yang kaya kalium. Satu potong besar semangka mengandung sekitar 664 mg.(mediaindonesia.com)
READ MORE...

Waktu-Waktu Efektif Konsumsi Air Bagi Tubuh

Ada lagi nih sobat buat jalani hidup sehat dan selama masih mampu saya tetap berusaha nulis artikel kesehatan agar sobat-sobat blogger dan sobat laennya yang sempat ngebaca selalu dalam kondisi sehat prima.
Kali ini tentang waktu-waktu penting dalam mengkonsumsi air minum, takaran dan khasiatnya untuk mengoptimalkan kerja tubuh, yaitu :

a. 2 Gelas air putih setelah bangun tidur
berfungsi untuk membantu mengaktifkan organ internal
b. 1 Gelas air putih (30 menit sebelum makan)
berfungsi untuk membantu pencernaan dalam tubuh
c. 1 Gelas air putih sebelum mandi
berfungsi untuk menurunkan tekanan darah
d. 1 Gelas air putih sebelum tidur
berfungsi untuk menghindari stroke dan serangan jantung

Demikian info tentang khasiat/manfaat air minum ini, berharap semoga sobatku selalu memikirkan untuk hidup sehat secara alami.
READ MORE...

12 Alasan Untuk Tetap Sehat Bugar

Ada berbagai alasan mengapa orang harus sesekali dengar sebuah nasehat, yaitu :
1. Gunakan telinga kiri untuk berbicara di telepon
2. Jangan minum kopi lebih dari satu kali setiap hari
3. Jangan Minum obat dengan air dingin
4. Jangan makan dengan porsi banyak diatas jam 6 petang
5. Kurangi porsi minum teh yang anda lakukan setiap hari
6. Kurangi minyak-minyakan yang anda konsumsi
7. Minum banyak air putih di pagi hari dan kurangi di malam hari
8. Jangan menggunakan handphone ketika di-charging
9. Jangan gunakan Headphone/earphone dalam jangka waktu yang lama
10. Waktu terbaik untuk tidur adalah mulai pukul 10 malam sampai pukul 5 pagi
11. Jangan langsung tidur setelah minum obat
12. Ketika batteray handphone anda sudah terlihat digrid terakhir, usahakan jangan lagi menggunakan untuk menelpon, karena radiasi yang lebih besar.

Jadi tidak ada alasan lagi bagi kita untuk tidak menginginkan hidup sehat secara alami tanpa ketergantungan pada obat-obatan.

Saya banyak berharap semoga sobat-sobat bloggerQ tetap sehat dan mulai atau telah menerapkan nasehat ini.
READ MORE...

OBAT MATA PALING AMPUH


Bermula tatkala muadzin mengumandangkan adzan, sampailah Ia pada dua kalimat syahadat atas kerisalahan Nabi Muhammad SAW. Pada saat syahadat yang pertama dilantumkan,bacalah “Shallallahu ‘alaika ya Rasulallah”, dan pada syahadat yang kedua,ciumlah kedua ujung ibu jari dan usapkan ke mata sambil berucap “Qurrat ‘aini bika ya rasulallah Allahumma matti’ni bi as-sam’i wa al-bashari, Allahummah Fadz ‘ainay wa nurhima”.

Itulah obat yang sangat ampuh untuk menjaga mata dan melindunginya dari segala macam bentuk penyakit mata, orang yang minus pada matanya pun dapat menggunakan untuk mengurangi keminusan bahkan menyembuhkannya jika diamalkan secara berkesinambungan, dan orang-orang yang mempraktekkannya akan lebih jelas melihat jalan yang terang dan benar, terpancar pada kedua matanya ketajaman yang tidak dapat dinilai dan bahkan dapat menundukkan pandangan orang lain.

Dalam Hasyiyah al-Baidhawi dari syekh Abu al-Wafa berkata:”Saya telah mendapatkan dalam beberapa fatwa bahwasanya Abu Bakar As-shiddiq ra mendengar adzan, pada saat muadzin sampai pada ucapan dua kalimat syahadat atas Nabi, ia mencium kedua ujung ibu jarinya dan mengusapkannya di kedua matanya, kemudian yang melihat perbuatan Abu Bakar tadi bertanya kepadanya:”Mengapa engkau melakukan yang demikian ya Aba Bakar?”, ia menjawab:”Saya bertabarruk dengan kemuliaan namamu ya rasul”, kemudian Rasulullah berkata:”Kamu benar, dan barangsiapa yang melakukan hal tersebut ia akan selamat dari kerabunan dan terjaga di sisiku jika ia mengucapkan “Allahummah Fadz ‘Ainay wa nurhima”, Ya Allah jagalah kedua mataku dan cahayanya. Hal serupa disebutkan oleh Ad-Dilimi dalam kitabnya “Al-Firdaus” mengenai hadis Abu Bakar ra tadi, dan juga disebutkan oleh at-Thahthawi dalam kitabnya “Al-Fadhail”. Hal serupa pun akan dijumpai dalam Hawasyi al-’Alamah as-sayyid Muhammad bin Abidin dalam “Ala ad-Dar”, malah ia mensunahkannya.

Ulama Hanafiah, seperti Thahthawi, menukilkan dalam penjelasannya terhadap kitab “Maraqi al-Falah” oleh Qahastani dari kitab “Kunz al-’Ibad fi fadhail al-Ghazw wa al-jihad” oleh abu al-Qasim bin Iqal berkata:”Disunnahkan pada saat mendengar syahadatain atas Rasul untuk mengucapkan Shallallahu ‘alaika ya Rasulallah pada syahadat pertama dan mengucapkan Qurrat ‘aini bika ya rasulallah allahuma matti’ni bi as-sam’i wa al-bashari pada saat mendengar syahadat yang kedua setelah mencium kedua ujung ibu jari sambil mengusapkannya ke mata, maka Rasulullah SAW akan menjadi penunjuk jalan baginya untuk meraih kebahagiaan dunia dan akhirat”.

Sebagian ulama mengkhususkannya hanya pada adzan tanpa Qamat' sebagaimana penjelasan al-Qahastani pada catatan kaki bukunya, dan sebagian yang lain membolehkannya bukan saja pada adzan melainkan pada setiap mendengar ucapan dua kalimat syahadat atas Nabi, bahkan pada saat mendengarkan namanya.

Tentunya kita semua menginginkan memiliki mata yang sehat, segar, bersih dari kotoran-kotoran duniawi dan terhindar dari kerabunan mata. Jadi bolehlah dicoba resep sederhana ini, asal disertai dengan niat yang tulus dan percaya akan kebesaran Allah SWT sebagai Pencipta Alam Semesta.
READ MORE...

Manfaat Tidur Siang Bagi Kesehatan


Mereka yang tidur siang selama setengah jam minimal tiga kali seminggu, lebih rendah 37 persen terkena serangan jantung atau masalah yang berkaitan dengan jantung. Menurut tim peneliti, tidur siang dapat mengurangi stres, dan stres yang dialami manusia umumnya berasal dari pekerjaan.

Menurut Kepala Penelitian, Dr Dimitrios Trichopoulos, perempuan juga memetik manfaat yang sama dari tidur siang. Namun dibandingkan dengan responden pria, hanya sedikit saja responden perempuan yang meninggal akibat penyakit jantung selama penelitian ini. Sebanyak 48 responden perempuan dalam riset ini meninggal dunia karena penyakit jantung, enam di antaranya karyawati.

Para karyawan pria yang tidur sebentar di siang hari, rata-rata memiliki resiko 64 persen lebih rendah meninggal dunia dibandingkan dengan pria-pria yang tidak bekerja, yang hanya memiliki kemungkinan 36 persen lebih rendah.

Bandingkan dengan 85 responden pria yang meninggal karena penyakit jantung selama penelitian..

Sayangnya, banyak perusahaan yang menilai karyawannya yang tidur siang sebagai pemalas. Namun tak sedikit pula perusahaan yang mengizinkan karyawannya tidur di sela waktu kerja, dan terbukti karyawannya tetap produktif.

Bahkan, penelitian terakhir mengungkapkan, tidur siang baik untuk mendongkrak ingatan. Pengaruh tidur siang jelas terlihat hasilnya untuk meningkatkan kemampuan mengingat hal-hal jangka panjang dan hal-hal yang bersifat penjelasan. Itulah temuan tim peneliti yang dipimpin Avi Karni, ahli ilmu otak dari Universitas Haifa, Israel, yang dipublikasikan jurnal Nature Neuroscience edisi terbaru. Memori jangka panjang biasanya tetap diingat seseorang selama bertahun-tahun, misalnya melihat terjadinya kecelakaan mobil di depan mata. Sementara itu, memori yang bersifat penjelasan, misalnya cara bermain drum atau video game.

Penelitian lebih lanjut mengenai pengaruh tidur dan ingatan menunjukkan bahwa tidur siang selama 90 menit paling ampuh untuk membantu otak mempertahankan ingatan jangka panjang. "Tidur siang hari memperpendek waktu bagi otak untuk mampu mengatasi gangguan dan kelupaan," ujar Karni. Selain pada saat tidur malam yang berlangsung normalnya 6-8 jam, konsolidasi ingatan di otak sangat baik bila dilakukan pada 90 menit tidur di siang hari.

Truss... Manfaat tidur siang untuk kesehatan jantung juga dipaparkan ilmuwan Inggris yang tergabung East of England Development Agency (EEDA). Hasil riset menunjukkan manusia bisa bekerja lebih kreatif justru dengan menambah sedikit jam tidurnya pada waktu siang.

Tidur siang sebentar yang dimaksud di sini, harus berkualitas bukan sekadar lamanya. Kualitas tidur ditentukan oleh kedalaman tidur tercapai. Orang cukup jeda tidur siang setengah jam jika sependek itu benar-benar penuh lelap tertidur.

Harus diakui bahwa tidur soal penting dalam kehidupan. Selama tidur semua fungsi organ tubuh cenderung melamban, pada saat itu sel dan jaringan yang aus dan rusak dipulihkan. Buat bisa mencapai panjang umur, durasi tidur harian seseorang ikut menentukan. Tubuh memerlukan kecukupan waktu tidur.

Penelitian itu menyebutkan sekitar 30 persen orang bisa mendapatkan ide-ide terbaiknya setelah tidur siang sebentar. Sedangkan mereka yang bisa mendapatkan ide cemerlang di balik meja hanya 11 persen saja.

Bagi yang tidak terbiasa memejamkan mata dan terlelap siang bolong, mulailah dengan tidur terlentang dan ciptakan suasana senyaman mungkin. Tiap orang mempunyai kebiasaan 'persiapan' tidur yang berlainan, barangkali memeluk guling, berselimut atau mendengarkan musik lembut dan mengisi perut terlebih dahulu. Jika sudah terbiasa, umumnya akan lebih mudah memejamkan mata dan langsung pulas.

Hal penting yang harus dipersiapkan selepas tidur siang, apalagi jika dilakukan disela-sela pekerjaan rutin adalah apa yang dinamakan Sleep anertia, yakni rasa grogi dan disorientasi. Cara untuk mengatasinya disarankan untuk berdiam beberapa menit, membasuh muka, minum air putih atau berjalan kaki. Selanjutnya bisa kembali bekerja dan rasakan khasiat dari terlelap 10-20 menit itu.

Usahakan agar tidur siang tidak terganggu, sebab jika terpotong tiba-tiba, sama sekali tidak ada manfaatnya, pada sebagian orang justru menimbulkan rasa pening.

Perlu diingat pula bahwa tidur siang tidak dianjurkan melebihi 30 menit karena akan mengarah ke fase yang sangat lelap yang akibatnya akan mempersulit tidur malam.

Ingat !!!...
Sampaiin aja ama Boss manfaat tidur siang, yahh... kali aja si Boss ngerti en kasih kita kesempatan tidur dikit disela2 kerja(asal nggak keterusan aja ampe malam) he..3x
READ MORE...

Related Posts with Thumbnails